Bupatijepara.id JEPARA – Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta menghadiri Hataman Akbar dan Silaturahmi Hafiz Hafizoh se-Kabupaten Jepara di Masjid Agung Baitul Makmur Jepara, Minggu, 13 Agustus 2023. Kegiatan yang diinisiasi oleh Jam’iyyatul Qurra’ wal Huffadz (JQH) NU Kabupaten Jepara ini merupakan penyelenggaraan edisi kedua.
Orang nomor satu di Kota Ukir ini merasa bahagia dapat hadir di tengah para hafiz dan hafidzoh, anggota JQH NU Kabupaten Jepara. Edy menyampaikan jika dengan banyaknya penjaga Al-Qur’an, akan membawa berkah yang makin besar bagi Kabupaten Jepara.
“Keberadaan majelis dan jam’iyyah ini, juga penting bagi Kabupaten Jepara untuk membentuk anak-anak kita menjadi generasi qur’ani, sehingga ke depan, Jepara memiliki makin banyak hafiz dan hafidzoh yang menjadi teladan di tengah masyarakat,” kata Edy.
Keberadaan para hafiz ini, lanjutnya, diharapkan menjadi tameng terhadap maraknya budaya asing yang dikhawatirkan menggerogoti budaya asli indonesia. “Bapak ibu dan saudara-saudara hafiz harus menjadi teladan bagi adik-adiknya, keluarga dan lingkungannya,” ungkapnya.
Dirinya percaya, hal itu akan menjadikan Jepara makin dirahmati Allah Swt sesuai dengan kehadiran Islam sebagai rahmat bagi seluruh alam. Edy juga mengapresiasi dan terima kasih atas penyelenggaraan doa dalam rangka peringatan hari ulang tahun ke-78 Republik Indonesia ini.
“Saya harap Bapak/Ibu dan Saudara-Saudara sekalian juga mendoakan kami, jajaran Pemerintah Kabupaten Jepara, agar diberi keteguhan hati, untuk melaksanakan pembangunan sesuai ketentuan yang berlaku, menuju Jepara sebagai daerah yang baldatun, thoyyibatun, wa robbun ghofur,” jelasnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Komandan Kodim Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq hingga para pengurus PCNU Jepara. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota JHQ dari masing-masing kecamatan di Jepara.