Skip to content
Bupati Jepara

Bupati Jepara

Edy Supriyanta, ATD., SH., MM.

  • Beranda
  • Tentang
  • Aksi
    • Tilik Deso
    • Sidak
    • Pencapaian
  • Berita & Opini
  • Wisata
  • UMKM
  • Religi
  • Seni Budaya
  • Kontak Kami
  • Toggle search form
  • Mantap, Jepara Raih WTP 13 Kali Beruntun Berita
  • Masuki Tahun Kedua,  Edy Supriyanta Minta Dukungan Semua Pihak Membangun Jepara Berita
  • Tahun ini 20 Desa Disiapkan Jadi Desa Antikorupsi Berita
  • Semakin Dekat, Edy Supriyanta Minta Perangkat Daerah Sukseskan Pemilu 2024 Berita
  • Sosialisasikan Sing Gemati, Edy Supriyanta Harap Angka Kematian Ibu dan Bayi Turun Berita
  • Festival Kolase Siswa RA Pecahkan Rekor MURI, Edy Supriyanta : Perbanyak Ruang Eksplorasi Potensi Anak Berita
  • Canangkan BBGRM, Pj Bupati Edy Supriyanta : Tanamkan Gotong Royong Sejak Dini Berita
  • Dinilai Berhasil, Masa Jabatan Edy Supriyanta Sebagai Penjabat Bupati Diperpanjang Berita

Dian Kristiandi Puji Kerukunan dan Toleransi Warga Desa Plajan

Posted on February 28, 2020 By admin No Comments on Dian Kristiandi Puji Kerukunan dan Toleransi Warga Desa Plajan

JEPARA – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Jepara Dian Kristiandi memuji kerukunan dan toleransi diantara warga Desa Plajan Kecamatan Pakisaji. Kemajemukan agama di desa yang berada di ujung timur Jepara itu nyatanya tetap menjadikan desa yang berpenduduk sekitar 8 ribu jiwa ini hidup rukun berdampingan. Padahal di desa itu, ada empat agama yang dianut oleh warganya. Yakni Islam, Kristen, Hindu dan Budha
Bupati Jepara

“Warga Plajan ini benar-benar menerapkan Pancasila dalam berkehidupan sehingga masyarakat akur dan rukun, tidak ada gesekan dan saling menghormati. Dengan kata lain toleransi antara umat yang terjaga dengan baik meskipun berbeda keyakinan,” kata Dian Kristiandi usai Safari Jumat di Masjid Darussalam RT 4 RW 1 Desa Plajan, Jumat (28/2/2020).

Andi menambahkan, ditengah semakin gencarnya upaya memecah belah bangsa dan penyebaran faham radikalisme oleh sejumlah pihak, Desa Plajan nyatanya masih berkembang menjadi desa yang toleran. “Karena sejatinya perbedaan merupakan sebuah keniscayaan. Semoga semangat menjaga toleransi dan kerukunan diantara warga terus terjaga bahkan bisa menular ke wilayah-wilayah lain,” imbuhnya.

Lebih lanjut Andi berpesan agar masyarakat tidak mudah mempercayai berita bohong yang kini banyak beredar di media sosial. Jika ada informasi atau berita dirasa kurang benar, maka harus dipastikan dulu kebenarannya. “Sebab kini hoax atau berita bohong seringkali menjadikan warga masyarakat terpecah belah tidak rukun lagi,” jelasnya.

Dian Kristiandi juga meminta agar masjid terus dihidupkan dengan berbagai kegiatan. Menurutnya, masjid tidak melulu harus digunakan untuk sholat dan mengaji, melainkan bisa digunakan untuk hal-hal positif lainnya. Diantaranya forum-forum rapat kepemudaan dan kegiatan lainnya. “Mari terus hidupkan masjid-masjid kita dengan kegiatan positif,” tandasnya.
Safari Jumat

Dalam safari jumat itu juga diserahkan sejumlah bantuan untuk masjid, diantaranya alquran, mukena dan sajadah. Baznas juga memberikan santunan kepada anak yatim dan jompo. Selain itu, Masjid Darussalam ini tahun ini mendapatkan bantuan dana hibah sebesar Rp.50 juta dari APBD 2020.

Sementara itu, Nadzir Masjid Darussalam Kyai Nur Alim mengatakan jika sebelumnya masjid ini merupakan sebuah mushola. Seiring perkembangan zaman akhirnya diubah menjadi masjid. “Di masjid ini juga banyak digunakan untuk berbagai kegiatan keagamaan warga sekitar,” jelasnya.

Nur Alim mengatakan jika keberagaman keyakinan dan agama yang ada di desanya sudah turun-temurun. Hubungan antar umat dapat terjaga dengan baik dan saling menghargai. “Kehidupan sehari-hari dalam bermasyarakat, warga sudah saling menghargai. Setiap hari warga di sini saling membaur tanpa sekat beda agama,” ujarnya.

Tilik Deso Tags:Desa Plajan, Dian Kristiandi, Jepara, Safari Jumat

Post navigation

Previous Post: Plt Bupati Jepara Bersama Denjasa Bekangdam IV Lakukan Susur Sungai Sekembu
Next Post: Bantu Pengembangan Pendidikan, 100 Juta Akan Dikucurkan ke TPQ Al Fatah Tanjung

Related Posts

  • Blusukan, Andi Jenguk Warga yang Tertimpa Musibah Aksi
  • Bupati Serahkan Bantuan Sembako Kepada Puluhan KK Terdampak Banjir Tilik Deso
  • Sambangi Desa, Dian Kristiandi Serap Aspirasi Warga Sumosari Tilik Deso
  • Pemkab Kaji Pembangunan Bendungan di Ngrebu Tilik Deso
  • Soal Pencemaran Sungai, Pelaku Usaha Tenun Akan Diundang Tilik Deso
  • Plt Bupati Pimpin Reboisasi Kawasan Paluombo Tempur Tilik Deso

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Mantap, Jepara Raih WTP 13 Kali Beruntun
  • Masuki Tahun Kedua,  Edy Supriyanta Minta Dukungan Semua Pihak Membangun Jepara
  • Tahun ini 20 Desa Disiapkan Jadi Desa Antikorupsi
  • Semakin Dekat, Edy Supriyanta Minta Perangkat Daerah Sukseskan Pemilu 2024
  • Sosialisasikan Sing Gemati, Edy Supriyanta Harap Angka Kematian Ibu dan Bayi Turun

Recent Comments

  1. Pamuji on Jadi Wisata Rekreasi dan Edukasi, Bupati Apresiasi Pemanfaatan Kali Boom Welahan
  2. Aini Mahmudah on Doa dan Istighosah Warnai Peringatan Hari Santri Nasional Pemkab Jepara
  3. idn on Bupati Sampaikan Nota Keuangan APBD 2021 ke Dewan
  4. Kak Totok on Bupati Minta Pengkaderan di Gerakan Pramuka Harus Terus Dilakukan
  5. Fandeli on Bansos APBD Kabupaten Tahap II  Sasar 24 Ribu KPM

Categories

  • Aksi
  • Berita
  • Kesehatan
  • Lingkungan Hidup
  • Olahraga
  • Pemerintah
  • Pencapaian
  • pendidikan
  • Religi
  • Seni Budaya
  • Sidak
  • Sosial
  • Tilik Deso
  • UMKM
  • Wisata
  • Mantap, Jepara Raih WTP 13 Kali Beruntun Berita
  • Masuki Tahun Kedua,  Edy Supriyanta Minta Dukungan Semua Pihak Membangun Jepara Berita
  • Tahun ini 20 Desa Disiapkan Jadi Desa Antikorupsi Berita
  • Semakin Dekat, Edy Supriyanta Minta Perangkat Daerah Sukseskan Pemilu 2024 Berita
  • Sosialisasikan Sing Gemati, Edy Supriyanta Harap Angka Kematian Ibu dan Bayi Turun Berita
  • Festival Kolase Siswa RA Pecahkan Rekor MURI, Edy Supriyanta : Perbanyak Ruang Eksplorasi Potensi Anak Berita
  • Canangkan BBGRM, Pj Bupati Edy Supriyanta : Tanamkan Gotong Royong Sejak Dini Berita
  • Dinilai Berhasil, Masa Jabatan Edy Supriyanta Sebagai Penjabat Bupati Diperpanjang Berita

Copyright © 2023 Bupati Jepara.

Powered by PressBook News WordPress theme