Skip to content
Bupati Jepara

Bupati Jepara

Edy Supriyanta, ATD., SH., MM.

  • Beranda
  • Tentang
  • Aksi
    • Tilik Deso
    • Sidak
    • Pencapaian
  • Berita & Opini
  • Wisata
  • UMKM
  • Religi
  • Seni Budaya
  • Kontak Kami
  • Toggle search form
  • Edy Supriyanta : Empat Pilar Bangsa Jangan Goyah, Harus Dijaga Pemerintah
  • Jadi Tuan Rumah, Edy Supriyanta Lepas Kontingen Pesta Siaga Jepara Pemerintah
  • Selesaikan Masalah Tambak Udang Karimunjawa, Edy Supriyanta Bentuk Tim Terpadu Pemerintah
  • Masuki Tahun Politik, Edy Supriyanta Ingatkan 3 Pilar Desa Jaga Kondusifitas Wilayah Pemerintah
  • Edy Supriyanta Terima Kunjungan Bupati Siak yang Studi Tiru Raih Adipura Kencana Pemerintah
  • Edy Supriyanta Terima Bantuan Mobil Dapur Umum dan Pompa Air dari BNPB Pemerintah
  • Edy Supriyanta Serahkan Bantuan 50,6 Ton Beras ke Nelayan Pemerintah
  • Jenguk Dika, Bocah Penderita Microsefalus, Pj Bupati Perintahkan Dinas Kesehatan Homecare Tiap 2 Minggu Kesehatan

Pemkab Kerjasama dengan BTN untuk Pembiayaan Perumahan Berbasis Komunitas

Posted on December 3, 2019 By admin No Comments on Pemkab Kerjasama dengan BTN untuk Pembiayaan Perumahan Berbasis Komunitas

JEPARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jepara menggandeng Bank Tabungan Negara (BTN) untuk proses pembiayaan perumahan swadaya berbasis komunitas. Penandatanganan kesepakatan diantara kedua belah pihak dilakukan Selasa (3/12/2019) di ruang kerja Plt Bupati Jepara Dian Kristiandi.

Plt Bupati Jepara Dian Kristiandi mengatakan, Pemkab berkomitmen membangun perumahan untuk komunitas. Tandatangan Mou dengan BTN ini salah satu komitmen selain penyiapan-penyiapan syarat lainnya termasuk lahannya.

“Tujuan penyelenggaraan program perumahan swadaya berbasis komunitas ini diantaranya untuk membangun dan menguatkan swadaya masyarakat dalam membangun perumahan yang partisipatif dan inklusif,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Jepara Azhar Ekanto mengungkapkan, Pemerintah dalam program perumahan swadaya berbasis komunitas ini hanya memberikan stimulan sebesar Rp.35 juta.

“Perumahan ini sebenarnya dari mereka sendiri yang membangun, tetapi kita mintakan stimulan dari pusat. Berbeda dengan program RTLH yang dimana penerima harus sudah memiliki rumah terlebih dahulu. Untuk program ini harus memiliki tanah terlebih dulu. Sehingga kita kumpulkan dan membeli hamparan tanah untuk dibangun perumahan komunitas,” jelas Azhar, Selasa (3/12/2019).

Azhar menambahkan, Pemkab telah menyiapkan lahan sekitar 2 hektar  di Desa Kuwasen Kecamatan Jepara untuk program ini. “Ini kan perumahan swadaya sehingga nanti mereka sendiri yang membangun dengan talangan dari BTN. Saat ini sudah disiapkan lahannya di Kuwasen,” kata Azhar.

Hingga saat ini, kata Azhar, pihaknya belum mendapatkan kuota pasti untuk Kabupaten Jepara. “Minggu depan kita diundang lagi oleh Kementrian PUPR. Hanya saja dalam ekspose beberapa waktu lalu kita dijanjikan diberikan 190 unit. Mudah-mudahan bisa bertambah,” jelasnya.

Sebab hingga kini, kata Azhar, pendaftar untuk perumahan swadaya berbasis komunitas itu sudah sekitar 400 orang. Dengan banyaknya peminat itu, maka seleksi akan dilakukan kepada pendaftar. Seleksi selain dari Disperkim juga dilakukan oleh bank. “Untuk seleksi administrasi ada di kami,”. Sedangkan bank juga melihat rekam jejak perbankan dari pendaftar, apakah punya cacat dari perbankan atau tidak,” ungkapnya.

Azhar menambahkan, pembangunan perumahan ini direncanakan di 2020. Saat ini, masih dalam proses penyiapan lahan dan menunggu putusan soal kuota yang diberikan. “Program ini, diprioritaskan untuk warga dengan penghasilan sekitar Rp 2,5 juta per bulan. Sudah berkeluarga dan belum memiliki rumah,” tandasnya.

Berita Tags:BTN, Dian Kristiandi

Post navigation

Previous Post: Andi Minta ASN di Jepara Tanam Minimal Satu Pohon
Next Post: Dukung Pengembangan Seni Budaya, Pemkab akan Bangun Gedung Pertunjukan

Related Posts

  • TMMD Tahap III Akan Bangun Jalan Beton di Desa Ujungpandan Berita
  • Vaksinasi Lebih dari 50 Persen, Andi Minta Masyarakat Tetap Patuhi Prokes Berita
  • Pemkab Fasilitasi Penanganan Sumini, Pasien Obesitas Warga Balong Berita
  • Serapan Anggaran Rendah, Pimpinan OPD Jepara Akan Dipanggil Berita
  • Andi Jenguk Maslani Penderita Glaukoma Berita
  • Bupati Jepara Lantik Direksi Perumda Tirta Jungpara Berita

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Edy Supriyanta : Empat Pilar Bangsa Jangan Goyah, Harus Dijaga
  • Jadi Tuan Rumah, Edy Supriyanta Lepas Kontingen Pesta Siaga Jepara
  • Selesaikan Masalah Tambak Udang Karimunjawa, Edy Supriyanta Bentuk Tim Terpadu
  • Masuki Tahun Politik, Edy Supriyanta Ingatkan 3 Pilar Desa Jaga Kondusifitas Wilayah
  • Edy Supriyanta Terima Kunjungan Bupati Siak yang Studi Tiru Raih Adipura Kencana

Recent Comments

  1. Pamuji on Jadi Wisata Rekreasi dan Edukasi, Bupati Apresiasi Pemanfaatan Kali Boom Welahan
  2. Aini Mahmudah on Doa dan Istighosah Warnai Peringatan Hari Santri Nasional Pemkab Jepara
  3. idn on Bupati Sampaikan Nota Keuangan APBD 2021 ke Dewan
  4. Kak Totok on Bupati Minta Pengkaderan di Gerakan Pramuka Harus Terus Dilakukan
  5. Fandeli on Bansos APBD Kabupaten Tahap II  Sasar 24 Ribu KPM

Categories

  • Aksi
  • Berita
  • Kesehatan
  • Lingkungan Hidup
  • Olahraga
  • Pemerintah
  • Pencapaian
  • pendidikan
  • Religi
  • Seni Budaya
  • Sidak
  • Sosial
  • Tilik Deso
  • UMKM
  • Wisata
  • Edy Supriyanta : Empat Pilar Bangsa Jangan Goyah, Harus Dijaga Pemerintah
  • Jadi Tuan Rumah, Edy Supriyanta Lepas Kontingen Pesta Siaga Jepara Pemerintah
  • Selesaikan Masalah Tambak Udang Karimunjawa, Edy Supriyanta Bentuk Tim Terpadu Pemerintah
  • Masuki Tahun Politik, Edy Supriyanta Ingatkan 3 Pilar Desa Jaga Kondusifitas Wilayah Pemerintah
  • Edy Supriyanta Terima Kunjungan Bupati Siak yang Studi Tiru Raih Adipura Kencana Pemerintah
  • Edy Supriyanta Terima Bantuan Mobil Dapur Umum dan Pompa Air dari BNPB Pemerintah
  • Edy Supriyanta Serahkan Bantuan 50,6 Ton Beras ke Nelayan Pemerintah
  • Jenguk Dika, Bocah Penderita Microsefalus, Pj Bupati Perintahkan Dinas Kesehatan Homecare Tiap 2 Minggu Kesehatan

Copyright © 2023 Bupati Jepara.

Powered by PressBook News WordPress theme